-->

Objek Wisata Temanggung

Di Jawa Tengah,Temanggung merupakan sebuah kabupaten yang dikenal dengan beragam tempat wisatanya seperti wisata sejarah,wisata kuliner dan masih banyak lagi yang lainnya.


Temanggung merupakan sebuah kabupaten yang berada di Provinsi Jawa Tengah Indonesia. Temanggung,disebelah untaranya berbatasan dengan Kabupaten Kendal,disebelah timurnya berbatasan dengan Kabupaten Semarang dan disebelah selatannya berbatasan dengan Kabupaten Magelang serta Disebelah barat berbatasan dengan Kabupaten Wonosobo.

Secara garis besar,Temanggung merupakan pegunungan dan dataran tinggi yaitu bagian dari rangkaian Dataran Tinggi Dieng. Di perbatasan dengan Kabupaten Wonosobo terdapat Gunung Sindoro dan Gunung Sumbing. Temanggung terletak di jalan provinsi yang menghubungkan Semarang-Purwokerto. Jalan Raya Parakan-Weleri menghubungkan Temanggung dengan jalur pantura. Untuk daerah yang berbatasan dengan Kabupaten Semarang persisnya di Kecamatan Pringsurat.

Berikut dibawah ini adalah beberapa daftar tempat wisata di Temanggung atau tempat berlibur di temanggung yang mungkin belum pernah anda singgahi ketika anda mampir ke Kota ini.

Taman Rekreasi Kartini 

Wisata Taman Rekreasi Kartini terletak di pintu masuk temanggung sebelah timur, dengan rumah makan puja sera, kolam renang, lapangan basket, lapangan tennis, lapangan voli, hingga lapangan sepak bola.

Monumen Meteorit 

Wisata Monumen Meteorit terletak di Desa Wonotirto, Kecamatan Bulu, di kaki Gunung Sumbing, menjadi tengara peristiwa jatuhnya meteor di ladang penduduk pada 11 Mei 2001.

Monumen Bambang Sugeng 

Wisata Monumen Bambang Sugeng terletak di sebuah bukit kecil, di sebelah timur Terminal Bus Kota; Bambang pernah memimpin pasukannya pada Agresi Militer I (1947) dan Agresi Militer II (1948).


Curug Trocoh 

Wisata Curug Trocoh ini merupakan sebuah tempat wisata bertema air terjun yang terletak di Desa Tawangsari, Kec Wonoboyo, 28 km dari Kota Temanggung, pernah digunakan Pangeran Diponegoro mengumpulkan para panglima perangnya.

Candi Pringapus
Wisata Candi Pringapus bisa anda temukan keberadaannya di Desa Pringsurat, Kec Ngadirejo, 22 Km dari Kota Temanggung, diperkirakan dibangun pada 850, dengan arca Hindu Siwa, dengan relief masih utuh.

Curug Lawe
Wisata Curug Lawe merupakan sebuah tempat wisata bertema air terjun yang terletak di Desa Muncar, Kec Gemawang, 26 km dari Temanggung; terdapat buah cendul khas Gemawang; dicapai dengan berjalan kaki di jalan setapak.

Pikatan Waterpark
Wisata Pikatan Waterpark berada yang berada 2 km dari terminal Kowangan Temanggung, dengan waterslide sepanjang 5 sampai 50 m, kolam renang, ember tumpah, sliding sepanjang 21 meter, jembatan goyang, dll.

Puncak Wonotirto
Wisata Puncak Wonotirto terletak di Kecamatan Bulu, di lereng Gunung Sumbing, dengan pemandangan hutan pinus dan tanaman tembakau, di ketinggian 1.900-2.000 m dpl.

Gunung Sumbing
Wisata TGunung Sumbing merupakan sebuah objek wisata bertema air terjun yang sangat ini,anda bisa menhampirinya di Desa Pager Gunung, Tjepit; pendakian dimulai dari Kledung, Kampung Butuh dan Selogowok; di puncaknya ada makam Ki Ageng Makukuhan yang memperkenalkan tembakau di Kedu.

Gunung Sindoro
Wisata Gunung Sindoro terletak dimana ribuan pecinta alam biasanya melakukan pendakian pada malam 1 Sura; Telaga Ajaib dan bunga edelwis di puncak gunung. Pendakian dilakukan melalui Desa Katekan, Ngadirejo.

Pohon Walitis
Wisata Pohon Walitis berada di Desa Jetis, Kecamatan Selopampang, di kawasan hutan Rasamala, yang merupakan pohon terbesar di lereng Sindoro – Sumbing, dengan tinggi 30 m, lingkar batang 7,5 m.

Umbul Jumprit
Wisata Umbul Jumprit terletak di Desa Tegalrejo, Kecamatan Ngadirejo, di balik sebuah bangunan menyerupai gerbang candi yang telah berusia ratusan tahun; airnya mengalir ke Sungai Progo.

Makam Ki Jumprit
Wisata Makam Ki Jumprit terletak di Desa Tegalrejo, Kec Ngadirejo, tidak jauh dari Umbul Jumprit. Konon Ki Jumprit adalah leluhur masyarakat yang tersebar di lereng Gunung Sindoro – Sumbing.

Tempat Wisata Sukoharjo

Sukoharjo merupakan sebuah kabupaten yang terletak di Provinsi Jawa Tengah,Indonesia. Seperti dikutip situs wikipedia, pusat pemerintahan kabupaten ini terletak di Kecamatan Sukoharjo, yakni sekitar 10 km sebelah selatan Kota Surakarta. Disebelah utara,Sukoharjo berbatasan dengan Kota Surakarta, dan disebelah timur berbatasan dengan Kabupaten Karanganyar, juga disebelah baratnya berbatasan dengan Kabupaten Wonogiri dan di selatan bertasan dengan Kabupaten Gunung Kidul, serta disebelah baratnya berbatasan dengan Kabupaten Klaten.


Berikut dibawah ini adalah beberapa tempat wisata di Sukoharjo atau tempat rekreasi yang mungkin belum anda singgahi bersama keluarga.

Pesanggrahan Langenharjo 

Wisata Pesanggrahan Langenharjo ini letaknya berada di Desa Langenharjo, Kec. Grogol, 6 km dari Kota Solo, merupakan peninggalan Kraton Surakarta, dibangun oleh Pakubuwono X, dengan pemandian air panas.

Pandawa Water World 

Wisata Pandawa Water World berada di Kawasan Solo Baru, 1 km dari Kota Solodengan kolam renang, surving boogie, lazy river, Bungy Tower dan lain-lain.

Batu Seribu 

Wisata Batu Seribu ini terletak di Desa Gentan, Bulu, 20 km dari Kota Sukoharjo. Melewati Sendang Lele, 2,5 km kemudian masuk terowongan untuk melihat genangan air di bawah Pohon Gondang.

Waduk Mulur 

Wisata Waduk Mulur berada di Dusun Kenep, Desa Combongan, Kecamatan Bendosari, ada karamba ikan nila, warung makan lesehan, sebaiknya dikunjungi pagi atau sore hari.

Makam Balakan
Wisata Makam Balakan keberadaannya bisa anda temukan di Desa Balakan (Mertan), Kec. Bendasari, merupakan makam keturunan Raja Brawijaya yang dikeramatkan masyarakat setempat.

Grogol Indah
Wisata Grogol Indah ini berada di Desa Telukan dan Pondok, Kecamatan Grogol, merupakan wisata tirta dengan lomba balap getek dan tangkap itik, bebek air, perahu dayung dan motor, dan lain-lain.

Situs Kraton Kartosuro
Wisata Situs Kraton Kartosuro ini berada di Desa Kartosuro, Kartosuro, 25 km dari Kota Sukoharjo, dengan beteng, alun-alun, tembok berlubang akibat geger Pacinan, Sumur Madusaka, Makam Bray, Masjid Sedah Mirah, dan lain-lain.

Makam Taruwongso
Wisata Makam Taruwongso terletak di Kecamatan Tawangsari, merupakan makam yang dikeramatkan di puncak Gunung Taruwongso dengan pemandangan hamparan sawah perumahan penduduk.

Tempat Wisata Sragen

Sragen adalah salah satukabupaten diprovinsi jawa tengah yang berbatasan dengankabupatengrobogan disebelah utara,kabupaten ngawi dtimur,kabupatenboyolali dibaratdan disebelah selatan berbatasan dengan kabupatenkaranganyar.bumi sukowati''2''merupakan nama lain dari kabupaten sragenyang di pakai pada masakerajaan kesunanan surakarta.


Tempat wisata dikota sragen

Dayu Alam Asri

wisata dayu alam asri terletak didesa dayu kec.sragen yang berjarak 20 km dari kota solo adalah tempat wisata dimana para pengunjungbisa leluasa belajar budidaya tanaman hias,kebun binatang mini,kolam renang sertaarena bermain untuk anak dll

Makam Joko Tingkir

Wisata Makam Joko Tingkir Sragen ini bisa anda temukan keberadaannya di Desa Butuh, Kecamatan Plupuh, di pinggir Bengawan Solo, dan sebuah sampan yang konon pernah digunakan oleh Pangeran Joko Tingkir mengarungi Bengawan Solo.

Museum Sangiran

Wisata Museum Sangiran Sragen in berada di Desa Krikilan, Kalijambe, dengan koleksi 13.806 fosil manusia dan hewan (2.931 dipamerkan), diantaranya Pithecanthropus erectus), perpustakaan, menara pandang, dll.

Pemandian Air Panas Bayanan

Wisata Pemandian Air Panas Bayanan lokasinya berada di Desa Jambean, Kec Sambirejo, 20 km dari Kota Sragen, dengan sumber air panas di tepi sungai, taman Rekreasi, kolam renang, area bermain anak, hutan wisata.


Waduk Kedung Ombo
Wisata Waduk Kedung Ombo terletak di Kecamatan Sumberlawang, sekitar 30 km dari pusat Kota Sragen, dengan wisata air, tempat pemancingan, warung yang menyediakan ikan bakar dan goreng.

Gunung Kemukus
Wisata Gunung Kemukus terletak di Desa Pendem, Kec. Sumberlawang, 45 km dari Kota Sragen, 29 km dari Solo, ada makam Pangeran Samudra, putera raja Majapahit terakhir, sendang Ontrowulan, pohon Nagasari.

Pacuan Kuda Nyi Ageng
Wisata Pacuan Kuda Nyi Ageng Sragen ini keberadaannya bisa anda temukan di Desa Ngargotirto, Kecamatan Sumberlawang, 29 km dari Kota Solo dan 31 km dari Kota Sragen, dengan panjang lintasan 600 m.

Tempat Wisata Ungaran

Ungaran ini merupakan sebuah ibu kota Kabupaten Semarang, Provinsi Jawa Tengah. Kota yang sekaligus menjadi kabupaten di Jawa Tengah ini berada tepat di sebelah selatan Kota Semarang. Wilayah perkotaan Ungaran meliputi kecamatan Ungaran Barat dan Ungaran Timur. Sebagian wilayah Kota, merupakan daerah padat penduduk yaitu disekitar sepanjang jalan protokol Jalan Jend. Gatot Subroto, Jalan Jend. Sudirman, Jalan Diponegoro dan Jalan Ahmad Yani.


Berikut dibawah ini adalah beberapa tempat wisata di Ungaran atau tempat berlibur di Ungaran yang mungkin belum anda singgahi

AIR TERJUN SEMIRANG

Lokasi wisata Air AIR TERJUN SEMIRANG terletak di kawasan alam bernuansa pedesaan dan tentunya tempat yang begitu sejuk.Lokasi wisata ini bisa anda temukan di Desa Gogik, Ungaran yang berjarak sekitar 5 kilometer dari kota Ungaran atau lebih tepatnya lagi sekitar 25 KM dari kota Semarang.

SIWARAK (TIRTO ARGO)

Objek wisata SIWARAK (TIRTO ARGO) ini terdapat di Desa Siwarak, Ungaran yang jaraknya sekitar 2 km dari kota Ungaran atau lebih tepatnya lagi dari kota Semarang berjarak sekitar 23 KM . Ditempat ini anda akan menemukan menyediakan kolam renang dengan mata air alami, serta pandangan mata yang indah yang mungkin belum pernah anda temukan sebelumnya. Dan yang lebih kerennya lagi,dilokasi ini telah didukung dengan adanya Hotel Indrakilla.

TAMAN PEMANCINGAN BLATER

Wisata Taman pemancingan Blater terletak di dikaki Gunung Ungaran tepatnya di desa Jimbaran, Kecamatan Bawen 15 km dari kota Ungaran. Selain tempat pemancingan ikan dan rumah makan siap saji disekitar lokasi juga terdapat kebun sayur dan buah-buahan. Nuansa alam yang indah serta hawa sejuknya menjadikan Blater semakin potensial untuk dikunjungi.

PENGGARON

Objek Wisata Penggaron ini diperkirakan lokasinya terletak sekitar dua km dari kota Ungaran atau lebih tepatnya lagi dari kota Semarang sekitar 15 km . Taman Wisata Penggaron ini mempunyai beberapa daya tarik tersendiri seperti : wisata alam dengan hawa pegunungan yang sejuk ,pemandian air panas, area perkemahan juga lapangan golf dan tempat bermain anak.

PALAGAN AMBARAWA
Palagan Ambarawa merupakan tempat wisata bernuansakan sejarah kemerdekaan Indonesia ini terletak di pusat kota Ambarawa. Tempat ini berjarak sekitar 15 kilometer dari kota Ungaran atau sekitar 35 kilometer dari kota Semarang. Palagan Ambarawa adalah sebuah monumen sejarah Bangsa Indonesia yang dilengkapi dengan museum yang mempunyai koleksi persenjataan kuno peninggalan penjajah. Lokasinya pun mudah dijangkau, karena berada dipinggir jalan utama Semarang Jogja serta dekat dengan wisata musium kereta api karena letaknya di kota Ambarawa.

BUKIT CINTA
Wisata BUKIT CINTA iniTerletak di Desa Rowopening, Kecamatan Banyubiru dengan panorama Rawa Pening yang mempunyai hamparan air membiru serta pesona hijaunya bukit Brawijaya dan dapat dimanfaatkan sebagai obyek wisata, tempat untuk menikmati pemandangan telaga dan pangkalan perahu-perahu wisata yang mengelilingi telaga, dilengkapi tempat parkir dan gardu pandang dan taman bermain anak. Secara umum, berpotensi sebagai kawasan pusat olah raga perairan bagi Rawa Pening seperti dayung, ski air, para sailing dsb.

GEDONG SONGO
Wisata GEDONG SONGO ini terletak di kaki Gunung Ungaran, tepatnya di Desa Candi, Kecamatan Ambarawa yang berjarak 14 km dari kota Ambarawa dan 19 km dari kota Ungaran serta 16 ilometer dari kota Semarang. Ditemukan oleh Raffles pada tahun 1804 Candi Gedongsongo termasuk salah satu peninggalan budaya Hindu dari zaman Wangsa Sanjaya pada abad IX (tahun 921 M).Juga merupakan wisata alam dengan hawa yang sejuk dan pemandangan alamnya yang indah juga dilengkapi pula dengan pemandian air panas, area perkemahan, wisata berkuda, Wahana panjat tebing alam dan buatan. Disekitar lokasi juga terdapat Penginapan dan hotel. CANDI Gedong Songo memang tidak sepopuler Candi Borobudur dan Prambanan. Namun, candi yang berada di ketinggian Gunung Ungaran ini menampilkan pesona alam yang luar biasa.

Bandungan
Tempat wisata Bandungan terletak sekitar 7 kilometer dari Ambarawa atau 12 kilometer dari kota Ungaran atau sekitar 23 kilometer dari kota Semarang. Berbagai fasilitas wisata alam seperti jogging track, kolam renang mata air dan lapangan tennis, dilengkapi dengan pemandangan pegunungan indah. Tak lupa tempat ini menyediakan pasar bunga, sayur dan buah segar bagi para pengunjung. Bandungan juga menyediakan tempat konferensi, perkemahan serta tempat peristirahatan baik hotel berbintang maupun hotel melati.
Merupakan tempat peristirahatan dengan kesegaran udara dalam suasana alam pegunungan penuh pesona lengkap dengan fasilitas tempat rekreasi.terdapat pula Pasar tradisional yang menyediakan sayur mayur khas Bandungan, Taman bermain anak-anak dan taman bagi orang dewasa serta kolam renang dengan kelengkapan berbagai fasilitasnya

MUSEUM KERETA API
Wisata Museum ini berada di pusat kota Ambarawa yang berjarak 15 kilometer dari kota Ungaran dan 35 kilometer dari kota Semarang. Satu-satunya museum peninggalan berteknologi kuno di Indonesia yang digunakan sebagai alat transportasi Bangsa Indonesia sebelum kemerdekaan sampai dengan tahun tahun 1964 Nilai historis dari alat transportasi berupa ketel uap yang merupakan implikasi penemuan mesin uap oleh James Watt. Menyediakan paket wisata menumpang kereta api tenaga uap melalui rel bergerigi.

BENTENG WILLEM II
Wisata Benteng Willem II terletak di kota Ambarawa, berjarak sekitar 35 kilometer dari kota Semarang, merupakan peninggalan penjajahan Belanda.

AGRO WISATA TLOGO
Objek wisata AGRO WISATA TLOGO terletak di desa Tlogo, Kecamatan Tuntang berjarak 1 km dari jalan raya Semarang Solo. Selain kita bisa menikmati perkebunan kopi yang ada, Kebun Tlogo juga memiliki pemandangan alam yang indah yang dilengkapi pula dengan home stay, area pancing, dan rumah makan.

RAWA PENING
Tempat wisata RAWA PENING ini Terletak di lereng gunung Merbabu, Telomoyo, Ungaran dan Kendali Sodo. Berada diwilayah kecamatan Ambarawa, Bawen, Tuntang dan Banyubiru.

Tempat Wisata Rembang

Rembang merupakan sebuah kabupaten yang berada di Provinsi Jawa Tengah, Indonesia. Kabupaten rembang ini di sebelah utaranya berbatasan dengan Teluk Rembang (Laut Jawa) serta disebelah timurnya berbatasan dengan Kabupaten Tuban (Jawa Timur) dan disebelah selatannya berbatasan dengan Kabupaten Blora juga disebelah baratnya berbatasan dengan Kabupaten Pati.


Berikut dibawah ini adalah beberapa tempat wisata Rembang atau tempat berlibur di Rembang Jawa Tengah yang mungkin belum anda singgahi bersama keluarga.

Taman Wisata Alam Sumber Semen 

Wisata Taman Wisata Alam Sumber Semen terletak di Desa Gading, Kecamatan Sale, 49 Km dari Kota Rembang, dengan pemandangar indah, hawa sejuk, kawanan kera, Gua Rambut, , bumi perkemahan, dan kolam renang.

Petilasan Sunan Bonang 

Wisata Petilasan Sunan Bonang terletak di Desa Bonang, Kecamatan Lasem, 17 Km dari Rembang, dengan tempat pasujudan, Masjid Tiban, dan Bende Becak.

Taman Rekreasi Pantai Kartini 

Wisata Taman Rekreasi Pantai Kartini ini terletak di Desa Tasik Agung, Kec Rembang, 500 m dari pusat Kota Rembang; di sini terdapat Jangkar Dampu Awang.

Makam R.A Kartini

Wisata Makam R.A Kartini ini berada di Desa Bulu Kecamatan Bulu, 17 Km dari Kota Rembang, ada pula makam suami dan putranya, serta makam keluarga Bupati Rembang R.M.A.A. Djoyodiningrat.

Banyu Kuwung
Wisata Banyu Kuwung ini terletak di Desa Sudo, Kecamatan Sulang, 7 Km dari Kota Rembang, dengan udara segar, tempat pemancingan, dan pemandangan indah.

Rimba Pasucen
Wisata Rimba Pasucen ini terletak di Desa Pasucen, Kecamatan Gunem, 30 Km dari Kota Rembang, terdapat Gua Pajangan, Gua Joglo dan Gua Jagong, dan air bekas tancapan tongkat Sunan Bonang.


Wana Wisata Kartini Mantingan
Wisata Wana Wisata Kartini Mantingan letaknya berada di desa Mantingan, Kecamatan Bulu, 22 Km dari Kota Rembang, dengan bumi perkemahan hutan jati, kolam renang, lapangan tenis, dan penangkaran binatang.

Embung Lodan
Tempat Wisata Embung Lodan ini terletak di Desa Lodan Wetan, Kecamatan Sarang, 40 Km dari Kota Rembang ± 40 km, terdapat budidaya ikan air tawar, dengan pemandangan perbukitan, hutan jati dan mahoni.

Museum R.A.Kartini
Wisata Museum R.A.Kartini bisa anda temukan di Desa Kuthoharjo, Kec Rembang, di salah satu ruangan Rumah Dinas Bupati Rembang, dengan koleksi tulisan asli Kartini, kamarnya, lukisan R.A. Kartini, dll.

Tempat Wisata Purworejo

Purworejo merupakan salahsatu kabupaten yang berada di Provinsi Jawa Tengah,Indonesia. Dimana Kabupaten ini disebelah utaranya berbatasan dengan Kabupaten Wonosobo dan disebelah utara berbatasan dengan Kabupaten Magelang , serta disebelah timur berbatasan dengan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta juga disebelah selatan berbatasan dengan Samudra Hindia ddan disebelah barat berbatasan dengan Kabupaten Kebumen.


Berikut dibawah ini adalah beberapa tempat berlibur di Purworejo atau tempat rekreasi di Purworejo yang mungkin belum sempat anda kunjungi bersama keluarga.Nah jika waktu liburan tiba,tidah ada salahnya jika anda meluangkan waktu libur anda untuk mengunjungi tempat wisata Purworejo dibawah ini.

Pantai Jatimalang 

Wisata Pantai Jatimalang yang merupakan tempat berlibur bertema pantai ini bisa anda temukan di Desa Jatimalang, Kec. Purwodadi, 18 km dari pusat Kota Purworejo, merupakan pantai Laut Selatan dengan gazebo, tempat pelelangan ikan dan warung makan.

Pantai Ketawang 

Wisata Pantai Ketawang tidak kalah inidahnya jika dibandingkan dengan pantai Pantai Jatimalang ,anda bisa menemukan tempat wisata ini di desa Ketawang, Kecamatan Grabag, 18 km dari Purworejo, merupakan pantai Selatan dengan debur ombaknya yang khas.

Museum Tosan Aji 

Wisata Museum Tosan Aji berlokasikan di Jalan Mayjend Sutoyo, di Selatan Alun-alun, dengan koleksi keris, tombak kuno dan modern, Yoni, Lingga dan benda arkeologis lainnya.

Alun-Alun Purworejo

Wisata Alun-Alun Purworejo ini terletak di pusat Kota Purworejo, yang digunakan untuk kegiatan olah raga di pagi hari, tempat jajan dan tempat nongkrong di malam hari.

Benteng Pendem
Wisata Benteng Pendem bisa anda temukan di Dukuh Kalimaro, Dusun Bapangsari, Desa Krendetan, Kecamatan Bagelen, di perbukitan, peninggalan tentara Jepang yang dibangun pada 1945.

Goa Seplawan
Wisata Goa Seplawan ini lokasinya berada di Desa Donorejo, Kecamatan Kaligesing, 20 km dari Kota Purworejo, berhawa sejuk, dengan ornamen stalaktit, stalagamit, panjang 700 m dan berdiameter 15 m.

Masjid Santren Bagelen
Wisata Masjid Santren Bagelen terletak di Dusun Santren, Desa Bagelen, Bagelen, didirikan pada 1618, berarsitektur Jawa dengan atap tajuk tumpang satu, dibangun sebagai hadiah Sultan Agung.

Masjid Agung Purworejo
Wisata Masjid Agung Purworejo ini terletak di Jl Mayjend Sutoyo, di depan Alun-alun kota, dengan Bedug Pendowo berdiameter 2 m yang dibuat dari kulit Banteng pada 1762 Saka / 1834 M.

Masjid Al-Iman Loano
Wisata Masjid Al-Iman Loano berada Desa Loano, Kecamatan Loano, didirikan sebelum Masjid Demak, pada puncak masjid yang disebut Mustaka terdapat kayu penunjuk yang dapat berubah-ubah arah.

Petilasan Nyai Bagelen
Wisata Petilasan Nyai Bagelen terletak di Desa Bagelen, 12 km dari Kota Purworejo. Nyai Bagelen atau Roro Bang Wetan adalah istri Paneran Awu-awu yang konon mukso di tempat ini.

Curug Jeketro Purworejo
Objek Wisata Curug Jeketro yang merupakan objek wisata bertema air terjun ini bisa anda temukan di di Desa Kaligono, Kecamatan Kaligesing, 11 km dari Kota Purworejo, dengan ketinggian air terjun 15 m; terdapat 3 air terjun yang masing-masing berjarak 200 m.

Curug Silangit
Objek Wisata Curug Silangit ini terletak di Kecamatan Kaligesing, 20 km dari Kota Purworejo, dengan suasana lingkungan curug yang masih asli.

Geger Menjangan
Tempat Wisata Geger Menjangan ini terletak di Desa Trirejo, Kecamatan Loano, di ketinggian 200 m dpl, 1 km dari Kota Purworejo, dengan pemandangan kota berlatar Laut Selatan, Sumur Tiban, dan kolam renang.

Gereja Belanda
Tempat Wisata Gereja Belanda keberadaannya bisa anda temukan di depan Alun-alun kota Purworejo, dibangun pada jaman Belanda sekitar tahun 1879 – 1880, sekarang bernama GPIB.

Tempat Wisata Purbalingga

Purbalingga merupakan sebuah kabupaten yang terletak di Provinsi Jawa Tengah, Indonesia.Dimana kabupaten ini disebelah utaranya berbatasan dengan Kabupaten Pemalang dan disebelah selatan dan timur berbatasan dengan Kabupaten Banjarnegara juga disebelah baratnya kabupaten ini berbatasan dengan Kabupaten Banyumas.


Berikut dibawah ini adalah beberapa daftar tempat wisata di Purbalingga atau tempat rekreasi (berlibur) Purbalingga yang mungkin bisa anda kunjungi saat waktu liburan tiba bersama keluarga.

Air Bojongsari 

Wisata Air Bojongsari terletak di Desa Bojongsari (Owabong), dengan mata air pegunungan, Water Boom, terapi ikan, Pantai Bebas Tsunami, Ember Tumpah, gokart, Fun Rafting, dll





Congot Purbalingga

Wisata Congot Purbalingga ini berada di Desa Kedungbendo, Kecamatan Kemangkon yang merupakan daerah pertemuan Sungai Klawing dan Sungai Serayu, tempat dilangsungkannya pesta rakyat pada waktu-waktu tertentu.





Taman Reptil dan Serangga 

Wisata Taman Reptil dan Serangga terletak di Desa Karangbanjar, Kecamatan Kutasari, Purbalingga, yang memiliki koleksi ratusan reptil dan serangga, seperti biawak, buaya, kadal, kobra, dll.





Gua Lawa 

Wisata Gua Lawa adalah tempat rekreaSI berupa gua sepanjang 1,3 km di Desa Siwarak, Karangreja, 27 km dari Kota Purbalingga, ada batu Semar, relief Waringin Seto, Gua Dada Lawa, Pancuran Slamet, dll.




Bumi Perkemahan Munjulluhur
Wisata Bumi Perkemahan Munjulluhur ini terletak di Desa Karangbanjar, Kecamatan Bojongsari, sekitar 5 km dari pusat Kota Purbalingga, yang kabarnya merupakan kawasan bumi perkemahan terbaik di Jawa Tengah.

Curug Silintang dan Silawang
Wisata Curug Silintang dan Silawang ini berupa air terjun yang terletakdi Desa Tlahab, Kecamatan Karangreja, Purbalingga.

Wana Wisata Serang
Wisata Wana Wisata Serang terletak sekitar 5 km dari Gua Lawa, yang bisa dimasuki melalui Baturaden di Kabupaten Banyumas, atau melalui Desa Serang di Kabupaten Purbalingga.

Kelenteng Hok Tek Tjeng Sin
Wisata Kelenteng Hok Tek Tjeng Sin ini berupa kelenteng Tri Dharma yang berada di Jalan Gunung Kelir, Kelurahan Purbalingga Kulon, Kecamatan Kota, yang berdiri sejak 1972.

Masjid Agung Purbalingga
Wisata Masjid Agung Purbalingga terletak di pusat Kota Purbalingga dengan bentuk bangunan menyerupai Masjid Nabawi di Kota Madinah.

Monumen Panglima Besar Jenderal Soedirman
Wisata Monumen Panglima Besar Jenderal Soedirman dibangun pada 1976 di Dukuh Rembang, Desa Bantarbarang, Kecamatan Rembang, Purbalingga, yang menjadi tengara tempat lahirnya Panglima Besar Jenderal Soedirman.

Sanggaluri Park
Wisata Sanggaluri Park ini terletak di Jalan Raya Kutasari, Purbalingga, yang di dalamnya terdapat Museum Uang, Museum Wayang dan Artefak, Reptile & Insect Fun Park, Rumah Boneka Lintang, dll.

Taman Wisata Pancuran Mas
Wisata Taman Wisata Pancuran Mas ini terletak di Desa Purbayasa, Padamara, dengan Taman Aquarium Air Tawar, Kolam Renang, Water Boom, Taman Burung Air Telaga Fulus, koleksi ikan dari berbagai benua, dll.

Tempat Wisata Pati

Pati merupakan sebuah kabupaten yang berada di Provinsi Jawa Tengah.Kota atau Kabupaten ini disebelah baratnya berbatasan dengan Laut Jawa dan disebelah timur berbatasan dengan Kabupaten Rembang di serta disebelah selatan berbatasan dengan Kabupaten Blora dan Kabupaten Grobogan juga disebelah Barat berbatasan dengan Kabupaten Kudus dan Kabupaten Jepara.


Berikut dibawah ini adalah beberapa tempat wisata yang ada di kabupaten Pati atau tempat berlibur di Kota pati yang bisa anda kunjungi bersama keluarga ketika waktu liburan anda tiba.

Gua Wareh


Wisata Gua Wareh Pati terletak di Desa Kedumulyo, Kec Sukolilo, 24 km dari Kota Pati, di lereng Pengunungan Kapur Utara, dengan panjang 100 m, dengan sungai bawah tanah berair jernih.






Bumi Perkemahan Regaloh


Wisata Bumi Perkemahan Regaloh Pati terletak di Kec Tlogowungu, di lereng Gunung Muria, mampu menampung 4000 orang, dengan udara sejuk segar, hutan bambu, perkebunan murbei, hutan Jati, lebah madu, dan ulat sutera.





Air Terjun Santi


Wisata Air Terjun Santi berada di Desa Tlogosari, Kec Tlogowungu, berupa Air Terjun Tretes dan Air Terjun Jenar. Diakes dari Dukuh Santi, Desa Gunungsari atau Dukuh Jentir, Desa Tajungsari.






Gua Pancur


Wisata Gua Pancur Pati terletak di Desa Jimbaran, Kecamatan Kayen, 20 km dari Kota Pati, gua sepanjang 736 m, dengan stalaktit dan stalagmit, kolam pancing, rumah makan, dan hutan jati.





Air Terjun Tadah Hujan


Wisata Air Terjun Tadah Hujan ini bisa anda temukan di Kecamatan Sukolilo, setinggi 75 m, di apit oleh tebing, tidak jauh di bawahnya terdapat sebuah kolam renang dengan air jernih.






Waduk Gunung Rowo
Wisata Waduk Gunung Rowo ini terletak di Desa Sitiluhur, Kecamatan Gembong, 16km dari Kota Pati, dengan pemandangan pegunungan dan lembah hijau.

Gua Lawa
Wisata Gua Lawa ini terletak di Kecamatan Sukolilo, di dalamnya terdapat kolam air yang sangat luas dan dalam, di sekitarnya ada tempat berkemah dan panjat tebing.

Makam Mbah Ahmad M. dan Mbah Ronggo K.
Wisata Makam Mbah Ahmad M. dan Mbah Ronggo K. ini terletak di Desa Kajen, Kecamatan Margoyoso, waliyullah yang dikeramatkan penduduk Pati, dengan acara haul tahunan pada 10 Muharram dan 10 Safar.

Makam Mbah Tabek Merto
Wisata Makam Mbah Tabek Merto ini terletak di Dukuh Domasan, Desa Prawoto, Kec Sukolilo, diperkirakan telah ada sejak abad ke XVI.

Makam Nyi Ageng Ngerang Pati
Wisata Makam Nyi Ageng Ngerang Pati ini terletak di Desa Tambakromo, Kecamatan Tambakromo, merupakan makam leluhur masyarakat Pati yang masih keturunan raja-raja Mataram.

Banyu Urip
Wisata Banyu Urip Pati ini terletak di daerah Margorejo, berupa mata air yang digunakan untuk kolam renang; terdapat perkebunan jambu monyet.

Waduk Seloromo Pati
Wisata Waduk Seloromo Pati ini terletak di Desa Gembong, Kec.Gembong, di daerah Gunung Muria, di sekitar waduk sering digunakan sebagai area perkemahan, dibangun pada tahun 1928. GPS -6.6958936, 110.9592104

Makam Saridin / Syekh Jangkung
Wisata Makam Saridin / Syekh Jangkung Pati ini terletak di Desa Landoh, Kecamatan Kayen, 17 Km dari kota Pati, yang konon merupakan murid Sunan Kalijaga

Perkebunan Kopi dan Bumi Perkemahan Jolong
Wisata Perkebunan Kopi dan Bumi Perkemahan Jolong terletak di Kecamatan Gembong, merupakan peninggalan Kolonial Belanda, dengan pemandangan indah, pabrik pengolahan kopi, bumi perkemahan

Petilasan Kadipaten Pesantenan
Wisata Perkebunan Kopi dan Bumi Perkemahan Jolong ini terletak di Desa Sarirejo, Kecamatan Pati, dimana terdapat Genuk Kemiri, Makam Aryo Kencono dan Pendopo Kadipaten Pesantenan.

Tempat Pelelangan Ikan Juwana
Wisata Tempat Pelelangan Ikan Juwana ini terletak di Desa Bendar, Kec. Juwana, yang merupakan lokasi pelelangan ikan dan sandar kapal – kapal nelayan tradisional.

Rumah Dinas Bupati
Wisata Rumah Dinas Bupati ini terletak di Desa Kaborongan, Kecamatan Pati, dibangun oleh Adipati Tombronengoro semasa Kerajaan Majapahit.

Rumah Dinas Residen Pati
Wisata Rumah Dinas Residen Pati ini terletak di Desa Puri, Kecamatan Pati, yang merupakan bangunan Cagar Budaya peninggalan Belanda yang masih dipertahankan keaslian bentuknya.

Sendang Tirta Marta Sani
Wisata Sendang Tirta Marta Sani ini terletak di Desa Tamansari, Kecamatan Tlogowungu, 4 Km dari Kota Pati, dengan kolam renang, kolam pemancingan, paseban untuk semedi, makam Adipati Pragolo

Situs Pintu Gerbang Majapahit
Wisata Situs Pintu Gerbang Majapahit ini terletak di Desa Rendole, Kecamatan Margorejo, 4 Km dari Kota Pati, terbuat dari kayu jati, yang diangkat Kebo Nyabrang sebagai persyaratan untuk diakui sebagai Putra Sunan Muria.

Air Terjun Grenjengan Sewu
Wisata Air Terjun Grenjengan Sewu ini terletak di Desa Jrahi, Kecamatan Gunungwungkal, 27 km dari Kota Pati, dengan ketinggian air terjun 75 m, dan keadaan yang masih alami.

Objek Wisata Bali

Bali merupakan sebuah provinsi yang ada di Indonesia. Yang mana provinsi ini juga merupakan pulau terbesar yang menjadi bagian dari provinsi tersebut. Selain terdiri dari Pulau Bali, di sekitarnya wilayah Provinsi ini juga terdiri dari pulau-pulau yang lebih kecil yakniPulau Nusa Lembongan,Pulau Nusa Ceningan , Pulau Nusa Penida, dan Pulau Serangan.


Provinsi ini terletak di antara Pulau Lombok dan Jawa. Ibukota Bali adalah Denpasar yang berada di bagian selatan pulau Bali. Mayoritas penduduk Pulai ini adalah pemeluk agama Hindu. Bali dikenal dunia sebagai tujuan pariwisata yang memiliki keunikan akan hasil seni-budayanya, khususnya bagi para wisatawan Jepang dan Australia. Bali juga dikenal dengan sebutan Pulau Dewata dan Pulau Seribu Pura.

Berikut dibawah ini adalah beberapa tempat wisata bali atau tempat brlibur di Bali yang sering dikunjungi oleh para wisatawan lokal maupun internasional.

Pantai Kuta Bali


Setelah beberapa waktu lalu blog tempat wisata ini menerbitkan sebuah artikel berjudul Pantai Kuta Lombok,maka dalam posting kali ini Pantai Kuta yang akan sedikit di ulas yaitu pantai Kuta Bali.Dimana tempat wisata Pantai Kuta Bali ini merupakan...

Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana (GWK) Bali


Taman Budaya Garuda Wisnu Kencana atau lebih dikenal juga dengan singkatan GWK merupakan sebuah tempat wisata yang terletak di bagian selatan kepulauan Bali Indonesia. Temoat wisata atau lebih populernya lagi dengan sebutan orang bali yaitu taman wisata...

Pura Besakih Bali

Pura Besakih merupakan komplek pura berlokasi di Desa Besakih,Kc,Rendang Kabupaten Karangasem, Bali. Komplek yang kerap di kunjungi oleh wisatawan ini terdiri dari satu Pura Pusat (Pura Penataran Agung Besakih) dan depan belas Pura Pendamping (1 Pura.

Candidasa Bali

Salah satu dari sekian banyaknya tempat wisata yang ada di bali Indonesia adalah Candidasa  yang kerap sekali di kunjungi oleh wisatawab lokal maupun interlokal.Dimana Candi Dasa ini merupakan sebuah sebuah tempat resor atau preistirahatan yang

Objek Wisata Kintamani Bali


Objek Wisata Kintamani Bali :Dari sekian banyaknya tempat wisata yang terdapat di Bali,Kintamani Bangli adalah salahsatunya.Kintamani merupakan kecamatan di Kabupaten Bangli, Provinsi Bali, Kecamatan ini juga merupakan kawasan wisata pemadangan alam...

Pantai Sanur Bali

Pantai Sanur merupakan sebuah objek wisata bertema pantai di Bali,Indonesia yang tidak kalah indahnya jika dibandingkan dengan pantai kuta.Pantai Sanur ini terletak persis di sebelah timur kota Denpasar, ibukota Bali. Namun, pantai ini tidak seperti

Pantai Nusa Dua Bali

Pantai Nusa Dua merupakan sebuah tempat berlibur yang terdapat di Pulau Bali Indonesia.Tempat wisata Pantai memiliki suasana damai dan tenang,so saya rasa tempat ini sangatlah cocok untuk Anda beristirahat dan bersantai di bawah Matahari tropis. Pantai.

Mungkin hanya itulaha beberapa tempat wisata terindah di Bali yang bisa saya sampaikan kalai,Jika ada tempat wisata di bali yang tidak saya sajikan disini dan kebetulan anda sudah mengunjunginya,silahkan tambahkan saja pada komentar yang ada dibawah .. Selamat berlibur :).

Objek Pantai Anyer

Salah satu dari beberapa tempat wisata bertema pantai yang terletak di provinsi Banten adalah Pantai Anyer.Dimana pantai yang berjarak sekitar 35 km dari kota Serang ini merupakan salah satu objek wisata Pantai yang cukup populer di provinsi Banten .



Selain tepian pantai yang mampu memberikan kesejukan bagi para pengunjung. Pantai ini juga menyajikan berbagai olahraga air seperti wind surfing, jetsky, banana speed boating, traditional boating dan lainnya. Setiap tahun, di kawasan ini, diselenggarakan lomba memancing di selat Sunda.

Daya tarik lainnya dari pantai Anyer ini adalah pesona mercusuar yang terletak di tepi jalan raya yang menghubungkan ke berbagai kawasan wisata pantai. Mercusuar Anyer di desa Tambang Ayam, sekitar 35 km dari kota Serang, dibangun pada tahun 1885. Objek wisata ini dilengkapi dengan fasilitas hotel berbintang, rumah makan dan home stay.

Sayangnya,liburan saya di Pantai Anyer kali ini tidak menelusuri hamparan pasir putih yang indah dikarenakan waktu yang sempit dan juga tidak adanya persiapan sebelumnya.Namun,rasa penasaran untuk menikmati indahnya Pantai Anyer cukup terobati ketika saya tiba di Hotel Hawaii A Club Bali Resort yang terletak di Jl. Raya Labuan km 146, Bulakan, Labuhan, Anyer,karena dari halaman hotel ini saya bisa sedikit menikmati keindahan Pantai Anyer yang indah.



Foto Halaman depan Hotel Hawaii A Club Bali Resort diambil dari lantai empat


Fenomena Tari Kuda Lumping

Tari Kuda Lumping merefleksikan semangat heroisme dan aspek militer dari pasukan berkuda atau kavaleri. Hal ini terlihat dari gerakan ritmis, dinamis, dan agresif, dengan jentikan anyaman bambu, menirukan gerakan layaknya seekor kuda di tengah peperangan.

Seringkali dalam pertunjukan tari Kuda Lumping, acara juga menampilkan atraksi berbau magis kekuatan gaib, seperti kaca tarik mengunyah, memotong lengan dengan parang, membakar diri, berjalan di atas pecahan kaca, dan lain-lain. Mungkin, atraksi ini merefleksikan kekuatan supranatural di zaman kuno dikembangkan di Kerajaan Jawa, dan merupakan aspek non militer yang digunakan untuk melawan penjajah.  

Dalam tahap ini, tidak perlu koreografi khusus, serta peralatan perlengkapan sebagai Karawitan gamelan . Gamelan untuk mengiringi tari Kuda Lumping cukup sederhana, hanya terdiri dari Kendang, Kenong, Gong, dan terompet, seruling dengan suara melengking. Puisi dinyanyikan dalam tarian yang menyertainya, biasanya mengandung daya tarik bahwa orang-orang selalu melakukan perbuatan baik dan selalu ingat Sang Pencipta. Beberapa penari muda bambu naik dan menari untuk musik. Pada bagian ini, para penari Buto Lawas mungkin telah dimiliki atau dikuasai oleh roh. Para penonton juga tidak luput dari fenomena kepemilikan.

 Banyak masyarakat setempat yang menyaksikan pertunjukan ke trans dan menari dengan penari. Sadar, mereka terus menari dengan gerakan enerjik dan terlihat kompak dengan para penari lainnya. Untuk memulihkan penari dan kesadaran penonton dimiliki, dalam setiap pagelaran selalu hadir leluhurnya, orang yang memiliki kemampuan supranatural yang kehadirannya dapat dikenali melalui pakaian yang dia kenakan semua hitam. Kakek akan memberikan penawar hingga penari dan kesadaran penonton pulih.
 

Objek Wisata Klaten

Kabupaten Klaten merupakan sebuah kabupaten yang terletak di Provinsi Jawa Tengah Indonesia. Disebelah utara Kabupaten ini berbatasan dengan Kabupaten Boyolali.Dan disebelah timur berbatasan dengan kabupaten Sukoharjo, serta disebelah barat dan selatan berbatasan dengan Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta. Kompleks Candi Prambanan, salah satu kompleks candi Hindu terbesar di Indonesia, berada di Kabupaten Klaten.

Berikut di bawah ini adalah beberapa tempat wisata atau tempat berlibur yang ada di Klaten Jawa Tengah.


Candi Bubrah


Candi Bubrah Terletak di Dukuh Klurak, Desa Tlogo Kecamatan Prambanan Klaten.Candi ini terletak disebelah utara Candi Lumbung ± 300 m, nama Bubrah mungkin diambil dari keadaan candinya yang sudah bubrah atau rusak.
Masa pendiriannya sama dengan candi Sewu pada abad XI Candi Induk menghadap ke timur.Jarak dari kota Klaten ± 14 km kearah barat.


Candi Merak



Candi Merak merupakan candi Hindu yang berdiri di atas lahan seluas 2000 meter persegi. Kompleks candi ini terdiri dari sebuah candi induk dan tiga candi perwara. Candi ini pertama kali ditemukan sekitar tahun 1925. Sebelumnya, candi ini terpendam di sebidang tanah kosong dengan pohon besar bernama pohon Joho yang tumbuh di atasnya.



Candi Asu.
Candi Asu ini terletak di Dukuh Klurak, Desa Tlago, Kecamatan Prambanan, 15 km dari kota Klaten, dibuat pada abad IX AD.

Candi Lumbung
Candi Lumbung terletak di Dukuh Tlogo, Desa Tlogo, Kecamatan Prambanan, 15 km dari kota Klaten, terdiri dari sebuah candi induk yang dikelilingi oleh 16 candi Perwara.

Objek Wisata Kendal


Kendal merupakan sebuah kabupaten yang terletak di Provinsi Jawa Tengah Indonesia.  Kendal berbatasan dengan Laut Jawa di utara, Kota Semarang dan Kabupaten Semarang di timur, Kabupaten Temanggung di selatan, dan Kabupaten Batang di barat.
Berikut dibawah ini adalah tempat wisata  Kendal atau tempat berlibur di Kendal.
Agro Wisata Ngebruk Patean.
wisata 1
Agro Wisata Ngebruk Patean adalah tempat wisata atau tempat berlibur yang pertama dan satu-satunya di Kendal yang menyediakan surga buah unggul (Plantera Fruit Paradise) diatas lahan seluas 210 ha. berlokasi diperbukitan yang berhawa sejuk tepatnya di Desa Sidokumpul Kec. Patean Kab. Kendal. Berbagai tanaman buah tersedia disini terutama buah unggulan seperti Durian montong, lengkeng itoh, buah naga Red Dragon, Sirkaya Grand anona, Rambutan Binjai & Ropiah dan Jambu Citra.
Kampung Jowo Sekatul Limbangan.
wisata 2
Kampung Jowo Sekatul Limbangan adalah tempat wisata alam yang cukup lengkap dengan berbagai arena permainan ketangkasan, seperti Flying Fox, Outbond, Kampung Wisata dan lain-lain. Pengunjung juga disediakan penginapan yang cukup nyaman sambil menikmati udara yang cukup sejuk. Terletak di Desa Margosari wilayah Kecamatan Limbangan atau sekitar 38 ke arah selatan dari kota Kendal, melewati kecamatan Kaliwungu dan Boja.  Dari arah Semarang lewat Ngaliyan ke arah Boja - Limbangan.
Air Terjun Curug Sewu
air terjun
Nama air terjun tersebut diambilkan dari nama desa tempat air terjun berada, yaitu Desa Curug Sewu tepatnya di Kecamatan Patean, berjarak 40 km dari kota Kendal dengan melewati kota Weleri dan Sukorejo terlebih dahulu. Air terjun Curug Sewu memiliki keistimewaan dan keunikan sendiri dibandingkan air terjun lainnya, dengan total ketinggian 45 meter yang terdiri dari 3 terjunan, masing-masing memiliki ketinggian 45 meter, 15 meter dan 20 meter.
Pantai Sendang Sikucing.
pantai
Bila pengunjung menghendaki untuk menikmati keindahan terbit dan tenggelamnya matahari, Pantai Sendang Sikucing adalah tempatnya. Pantai ini terletak  di Kecamatan Rowosari yang berjarak 22 km dari kota Kendal lewat kota Weleri. Sekarang pantai ini telah di lengkapi dengan berbagai sarana, seperti rumah makan terapung, panggung terbuka, perahu tradisional, dan becak air.
Kolam Renang Tirto Arum.
Kolam Renang Tirto Arum
Kolam renang ini terletak di jalur utama pantura, tepatnya di Jalan Soekarno Hatta Kendal yang secara administrasi ikut Kecamatan Patebon. Di tempat ini tidak hanya menyediakan fasilitas kolam renang, tapi juga terdapat arena olah raga,  tempat bermain anak-anak, arena outbond, dan juga penginapan serta restauran.
Goa Kiskendo
Goa ini terletak di Desa Trayu, Kecamatan Singorojo, 15 km ke arah selatan dari kota Kendal lewat kota Kaliwungu. Setelah menyusuri jalan setapak yang berbatu, pengunjung mulai memasu ki mulut goa yang cukup curam. Di dalamnya terdapat goa-goa kecil seperti Goa Lawang, Goa Pertapaan, Goa Tulangan, Goa Kempul, dan Goa Kampret. Mengalirnya anak sungai yang membentuk cekungan di dalam goa menambah sejuk dan indah suasananya. Cekungan anak sungai ini dikenal dengan sebutan Kedung Jagan.
Pemandian Air Panas Gonoharjo
Pemandian Air Panas Gonoharjo
Objek wisata ini terletak di lereng Gunung Ungaran, berjarak + 40 km dari kota Kendal lewat kota Kaliwungu. Di lokasi ini terdapat beberapa sumber air panas dengan didukung oleh pemandangan yang indah dan udara yang sejuk. Saat ini sudah dikembangkan berbagai fasilitas seperti kolam renang, cafetaria, taman bermain, dan ruangan - ruangan yang dipergunakan untuk mandi air panas berbelerang. Diyakini air panas ini sangat baik untuk kesehatan dan kesembuhan penyakit kulit.

Pantai Jomblom.
Lokasi ini sangat mudah dijangkau, karena terdapat sarana transportasi umum maupun dengan menggunakan kendaraan pribadi. Tempat wisata terletak di Kecamatan Cepiring yang berjarak sekitar 10 km dari Kota Kendal.

Perkebunan Teh Medini
Perkebunan Teh Medini
Tidak jauh dari pemandian air panas Gonoharjo Limbangan, terdapat perkebunan teh Medini yang pemandangannya sangat indah. Setiap pagi hari kita dapat menyaksikan gadis-gadis desa sedang memetik daun teh sembari menikmati kesejukan udara pegunungan. Di samping kebun teh Medini, terdapat pula perkebunan karet Merbuh, Getas Kecil di Kecamatan Singorojo dan perkebunan kopi Sukomangli Kecamatan Patean yang merupakan daerah tujuan wisata agro lainnya.

Back To Top